TANYA JAWAB SEPUTAR MATA KULIAH ETIKA PROFESI (BAG. 2)

 

sumber: www.bing.com.


1.      Apa yang Adik-adik pahami tentang Teori Hierarki Pengaruh Isi Media?

Jawaban:

-          Teori hierarki pengaruh isi media diperkenalkan oleh Pamela J Shoemaker dan Stephen D. Reese. Teori ini menjelaskan tentang pengaruh terhadap isi dari suatu pemberitaan media oleh pengaruh internal dan eksternal. Shoemaker dan Reese membagi kepada beberapa level pengaruh isi media, yaitu pengaruh dari individu pekerja media (individual level); pengaruh dari rutinitas media (media routines levEL); pengaruh dari organisasi media (organizational level); pengaruh dari luar media (outside media level); dan yang terakhir adalah pengaruh ideologi (ideology level). (Dian Felix Meidivo L. Tobing)

-          Yang saya pahami ialah masalah dari sikap politik, pemberitaan media, dan pengaruh politis dalam konten, serta berbagai hierarki pengaruh media. (Mei Elisabet Sibarani)

-          Yaitu bagaimana isi pesan media yang disampaikan kepada khalayak adalah hasil pengaruh dari kebijakan internal organisasi media dan pengaruh dari eksternal media itu sendiri. (Cici Rama Dwiyanti)

-          Pada level individu, selain sikap politik, terdapat beberapa variabel yang diidentifikasi Shoemaker dan Reese dapat memengaruhi mekanisme mediasi berita. Variabel pertama, adalah latar belakang dan karakteristik dari pelaku media (gender, etnis, orientasi seksual, kelas sosial dan latar belakang pribadi yang berkaitan dengan status sosial ekonomi, karir, serta pendidikan). Kedua, nilai-nilai dan kepercayaan yang dipegang oleh pelaku media, (misalnya agama: orientasi religius, sikap politik). Ketiga, adalah ‘peran’ dan ‘bingkai etis’ yang dipilih pelaku media dalam situasi tertentu. (Muhammad Khadafi)

2.      Sebutkan 5 faktor pengaruh isi media, sertakan penjelasan dan contohnya!

Jawaban:

·         Individu. Selain sikap politik, terdapat beberapa variabel yang diidentifikasi Shoemaker dan Resse dapat memengaruhi mekanisme mediasi berita. Variabel pertama adalah latar belakang dan karakteristik dari pelaku media.

·         Level kedua adalah rutinitas media, terbentuk tiga unsur yaitu sumber berita (suppliers); organisasi media (processor); dan audiens (customers). Dalam pembentukan rutinitas media, tarik-menarik ketiga unsur tersebut merupakan sebuah respons praktis atas kebutuhan organisasi media.

·         Ketiga adalah organisasi media, menempati posisi yang dominan dalam mekanisme mediasi pesan.

·         Menjadi level yang keempat dari hierarki menempati posisi strategis dalam penentuan berita implikasi dari hal tersebut adalah ‘swa-sensor’. Penyensoran yang dilakukan oleh awak media mereka sendiri.

·         Selanjutnya adalah sistem sosial meletakan sistem tersebut sebagi struktur yang menghubungkan antara masyarakat itu sendiri. (Mei Elisabet Sibarani)

·         Individu Penulis, contohnya: tentang penulis seperti latar belakang penulis, jenis kelamin, umur, pendidikan atau agama seorang penulis.

·         Rutinitas penulis, contohnya: seorang yang sering sekali menulis, dan mengirimkannya ke media massa akan memengaruhi tulisan naik atau tembus ke media massa.

·         Organisasi, contohnya: seorang penulis tergabung dalam satu organisasi, yang sangat memengaruhi tulisan akan tembus di media massa, karena organisasi tersebut sudah terkenal akan tulisan yang bagus.

·         Ekstra, contoh: siapa yang mendanai tulisan tersebut, semacam sponsor.

·         Ideologi, contoh: seorang penulis yang hendak menulis akan melihat tema, misal saat bulan puasa, seorang penuli akan menuliskan tentang bulan puasa. Otomatis akan mengangkat tulisan tersebut. (Cici Rama Dwiyanti)

·         Individu, Rutinitas media, Organisasi media, Institusi media, dan Sistem sosial. (Muhammad Khadafi)

·         5 faktor pengaruh isi media, penjelasan dan contohnya! 1) Faktor individual. Faktor ini berhubungan dengan latar belakang profesional dari pengelola media. Seperti jenis kelamin, umur, atau agama, serta sedikit banyak memengaruhi apa yang ditampilkan oleh media; 2) Rutinitan media, berhubungan dengan mekanisme dan proses penentuan berita. Ketika ada sebuah peristiwa penting yang harus diliput; bagaimana bentuk pendelegasian tugasnya; melalui proses dan tangan siapa saja tulisan sebelum sampai ke proses selanjutnya; 3) Organisasi, berhubungan dengan struktur organisasi yang secara hipotesis memengaruhi pemberitaan; 4) Ektra media, berhubungan dengan faktor lingkungan di luar media; 5) Ideologi, diartikan sebagai kerangka berpikir atau kerangka referensi tertentu yang dipakai individu atau lembaga, guna melihat realitas atau kenyataan, dan bagaimana mereka menghadapinya. (Dwi Utami Amalia)

Komentar

Postingan Populer