KIAT-KIAT MEMULAI SKRIPSI:
1. Pilih
topik yang sesuai dengan minat kita
- Usahakan judul tersebut up to date alias tidak basi
- Banyak membaca, terutama skripsi atau penelitian-penelitian
terdahulu
- Rajin mengikuti perkembangan berita yang sekiranya diminati.
Apalagi sekarang ini hal tersebut dimudahkan dengan adanya gawai (gadget)
dan media daring (online)
- Mulai berlatih dalam hal menulis dan mencurahkan isi pikiran
2.
Konsultasikan
dengan dosen atau teman yang lebih paham agar mendapatkan pencerahan
- Ibarat berjudi atau main lotere, enak atau nggak-nya
tergantung usaha, do’a dan keberuntunganmu.
- Kecepatan mahasiswa dalam menyelesaikan skripsinya turut ditentukan
oleh kepedulian dosen pembimbing dan kemauan mahasiswanya
3.
Pastikan
mendapat dosen pembimbing yang memudahkan dan tidak memberatkan perjalanan
skripsi
- Masukannya mudah dipahami
- Tidak terlalu sibuk
4.
Kumpulkan
referensi buku dan internet, serta penelitian terdahulu yang sekiranya dapat
menunjang isi skripsi
5.
Mulailah
mengerjakan bab per bab perlahan tapi pasti.
- Mulailah mengerjakan bab yang paling mudah terlebih dahulu
- Jangan terlalu dipaksa, istirahat jika sudah kelelahan ataupun
buntu
6.
Memiliki
target waktu penyelesaian untuk setiap babnya, serta keseluruhan skripsi
- Pastikan file-nya ter-save dengan aman
- Minta teman guna ikut menyimpan file tersebut untuk
berjaga-jaga
7.
Tidak
lalai dalam mengerjakan revisi proposal ataupun skripsi
- Jangan cepat puas dengan hasil yang telah didapat
8.
Mempersiapkan
segala sesuatunya dengan baik
- Ketika pra-proposal
- Ketika pra-skripsi
9.
Jangan
biarkan dirimu depresi, apalagi sampai punya keinginan untuk bunuh diri
10. Berdo’a
Kendala-kendala
dalam mengerjakan skripsi, diantaranya:
1.
Jenuh
ditengah perjalanan
2.
Sikap dosen pembimbing yang tidak mau tahu
3.
Adanya
kesibukan lain di luar kampus, seperti pacaran, kerja dan sebagainya
4.
Tidak
pandai me-manage waktu
5.
Menyerah
Pendorong untuk
segera menyelesaikan skripsi, diantaranya:
1.
Cemburu
melihat teman yang telah sidang meja hijau atau diwisuda
2.
Teringat
perjuangan keras orangtua dalam membiayai kuliah
3.
Ingin
membuktikan kepada yang lain bahwa dirinya mampu dan bisa
Selamat
berjuang, teman-teman!
Selamat
mencoba!
Semoga sukses!
Komentar
Posting Komentar